Ini Fitur Facebook yang Mirip Snapchat di 2016
Ini Fitur Facebook yang Mirip Snapchat di 2016
CUPERTINO - Facebook tahun ini memiliki banyak fitur
mirip dengan fitur yang ada di Snapchat. Hal ini tampaknya masuk akal karena
perusahaan yang digawangi oleh Mark Zuckerberg tersebut sempat tertarik pada
Snapchat dan ingin mengakuisisinya beberap tahun lalu.
Fitur-fitur serupa fitur Snapchat itu dimasukkan oleh Mark
ke sejumlah platform lainnya seperti Messenger, aplikasi utama Facebook, bahkan
di WhatsApp. Bahkan, Zuckerberg sekarang percaya bagaimana orang berkomunikasi
di Facebook melalui kamera, layaknya konsep yang dirintis Snapchat. Untuk
melihatnya lebih dekat bagaimana fitur Snapchat bisa mengilhami Facebook,
berikut ini perjalanannya sebagaimana dilansir Business Insider, Senin
(26/12/2016).
BERITA REKOMENDASI
- Pada Maret 2016 Facebook mengakuisisi aplikasi MSQRD, yang
memungkinkan Anda untuk tukar wajah dengan efek konyol, mirip dengan fitur unik
Snapchat yang disebut 'Lenses'.
- Pada April 2016, Facebook menambahkan kode QR untuk profil
Messenger.
- Pesan menghilang ditambahkan sebagai tes untuk Messenger
pada Mei 2016.
- Serangan terbesar Facebook pada Snapchat datang pada
Agustus 2016 ketika Instagram memiliki fitur Stories.
- Instagram terus menambahkan fitur baru untuk Stories,
beberapa di antaranya berbeda dengan Snapchat.
- Facebook menggabungkan format Story Snapchat ke dalam
aplikasi utama.
- Facebook mulai menguji fitur kamera seperti Snapchat di WhatsApp.
- Facebook memiliki geofilter dan selfie mask sendiri untuk
live video.
- Tak hanya itu, Facebook mengenalkan interface kamera mirip
Snapchat di Messenger.
- Namun, apa yang dilakukan Facebook ini rupanya tak
menghentikan pertumbuhan Snapchat. Terbukti, menurut Apple, Snapchat menjadi
aplikasi most downloaded di App Store.
(din)
0 komentar :